Latest News

4 Cara Memutihkan Kulit Secara Alami Cepat dan Ampuh

Tips cara memutihkan kulit secara alami hanya sebagian kecil orang yang mengetahuinya. Kebanyakan orang-orang menganggap untuk memiliki kulit tubuh yang putih, perlu dilakukannya perawatan-perawatan dengan menggunakan produk-produk kecantikan yang banyak beredar di pasaran. Padahal, tanpa kita sadari, produk-produk yang dijual di pasaran tersebut ada yang menggunakan bahan-bahan kimia, bahkan ada juga oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab mencoba untuk membuat produk kecantikan palsu yang dimana bahan-bahan yang digunakan adalah bahan-bahan alami yang dapat membahayakan kesehatan kulit bahkan dapat merusaknya.

Sahabat ditipskesehatan, tips cara memutihkan kulit secara alami seharusnya menjadi hal yang wajib diketahui bagi semua orang yang menginginkan tubuhnya mempunyai kulit yang putih bersih. Memiliki kulit yang putih dan bersih merupakan dambaan bagi semua orang, terutama bagi kaum wanita yang sangat memperhatikan penampilan. Kulit yang putih bersih dianggap memiliki daya tarik tersendiri bagi kaum wanita, karena dengan memiliki kulit yang putih, maka seorang wanita bisa terlihat lebih cantik. Mungkin ada baiknya jika Anda mengetahui terlebih dahulu faktor penyebab seseorang memiliki kulit yang hitam atau gelap berikut ini.

Cara Memutihkan Kulit

Faktor yang Menyebabkan Kulit Menjadi Hitam
  • Faktor genetik atau keturunan. Jika Anda mmepunyai orang tua baik itu ayah maupun ibu Anda yang berkulit gelap atau hitam, maka tak heran jika Anda pun akan mempunyai kulit yang gelap dan hitam juga. Hal ini disebabkan karena gen yang ada pada ayah atau ibu Anda telah duturunkan kepada Anda. Sehingga karakteristik dari kulit Anda kemungkinan akan sama dengan ayah atau ibu Anda.
  • Proses penuaan. Semakin bertambahnya umur maka akan semakin tua juga umur sel-sel yang terdapat pada kulit Anda, sehingga akan banyak sel-sel kulit mati yang keluar melapisi kulit Anda. Sel-sel kulit mati inilah yang menyebabkan kulit menjadi gelap dan hitam.
  • Terlalu sering terkena sinar matahari secara langsung. Sinar matahari yang terik dapat membuat kulit Anda menjadi kering dan gelap. Oleh karena itu hindari berpergian siang hari tanpa penutup tubuh, dan gunakanlah sun block saat Anda berkunjung ke daerah terbuka, seperti pantai yang notabene matahari di sana sangatlah terik.
  • Pengaruh lingkungan yang tidak sehat. Polusi udara seperti asap kendaraan juga dapat mempengaruhi warna kulit kita, selain itu debu kotor yang menempel pada kulit yang bercampur dengan keringat lama kelamaan akan menutup kulit kita sehingga kulit kita menjadi hitam dan gelap.
Nah itulah beberapa penyebab kulit tubuh menjadi hitam dan gelap. Jika Anda berkeinginan mempunyai kulit yang putih dan juga sehat, maka saya menyarankan kepada Anda untuk menghindari beberapa faktor penyebab yang sudah saya ulas di atas agar Anda bisa memiliki kulit yang sehat dan putih alami. Lalu bagaimanakah caranya agar memiliki kulit tubuh yang putih bersih? Bacalah tips kesehatan tentang kulit tubuh yang akan saya ulas disini, maka Anda akan menemukan jawabannya.

Cara Memutihkan Kulit Tubuh Secara Alami
Cara yang akan saya bahas disini adalah menggunakan bahan-bahan alami yang merupakan bahan yang tergolong aman digunakan untuk perawatan kulit. Selain itu Anda bisa menemukan bahan-bahan alami ini dengan sangat mudah, baik di lingkungan sekitar Anda, maupun di pasaran. Oke langsung saja, berikut ini merupakan cara memutihkan kulit tubuh secara alami yang dapat Anda coba :

1. Cara memutihkan kulit dengan jeruk nipis
Seperti yang kita ketahui bersama bahwasannya jeruk nipis merupakan salah satu tanaman herbal yang bermanfaat bagi kesehatan kulit. Anda dapat memanfaatkan jeruk nipis sebagai obat alami untuk memutihkan kulit Anda dengan cara sebagai berikut :
  • Ambilah beberapa jeruk nipis, kemudian peraslah jeruk nipis tersebut
  • Kemudian campurkan perasan jeruk nipis tadi dengan putih telur
  • Kemudian oleskan pada kulit Anda
  • Diamkan beberapa saat sampai mengering, kemudian bilas dengan air bersih
2. Cara memutihkan kulit dengan bengkoang
Mungkin kita sudah banyak mengetahui tentang khasiat buah yang satu ini, yaitu bengkoang. Buah bengkoang sudah banyak dikenal oleh masyarakat dan sering sekali digunakan untuk perawatan kulit. Nah, Anda bisa memanfaatkan buah bengkoang untuk memutihkan kulit Anda dengan cara :
  • Ambil beberapa buah bengkoang, lalu haluskan dengan cara di parut
  • Kemudian ambil sari buah bengkoang tersebut dengan cara memerasnya dan masukkan hasil perasan ke dalam wadah bening.
  • Tunggu beberapa saat hingga terdapat endapan yang ada di dasar wadah tersebut
  • Gunakan endapan dari sari buah bengkoang untuk Anda oleskan pada kulit Anda
  • Diamkan beberapa saat hingga mengering, kemudian basuh kulit Anda dengan air bersih
3. Cara memutihkan kulit dengan susu
Anda dapat memanfaatkan susu untuk memutihkan kulit Anda dengan cara ambil beberapa tetes susu kemudian teteskan pada kain pencuci wajah Anda, lalu usapkan kain tersebut pada kulit Anda. Kandungan yang terdapat pada susu inilah yang dapat mengangkat sel-sel kulit mati yang terdapat pada kulit Anda. 

4. Cara memutihkan kulit dengan pola hidup sehat
Agar Anda mempunyai kulit yang putih bersih, selain dengan menerapkan cara-cara yang sudah saya jelaskan di atas, hal yang tak kalah penting adalah sebaiknya Anda tetap menjaga pola hidup sehat Anda. Pola hidup sehat yang saya maksud disini adalah hal-hal yang membuat kita sehat, seperti mandi teratur setiap hari, menjauhkan diri dari debu dan polusi dengan peduli dengan lingkungan sekitar.

Demikianlah postingan saya tentang Tips Cara Memutihkan Kulit Secara Alami Cepat dan Ampuh. Semoga bermanfaat, dan silahkan baca postingan saya yang tak kalah menarik lainnya. Baca juga: 7 Cara Ampuh Mencerahkan Wajah Kusam Secara Alami. Image courtesy of stockimages at FreeDigitalPhotos.net

0 Response to "4 Cara Memutihkan Kulit Secara Alami Cepat dan Ampuh"